-->

BEBEK KREMES Khas kebumen

Bebek kremes hampir dimiliki oleh beberapa daerah di Indonesia, termasuk daerah Kebumen. Kebumen mempunyai kuliner khas ini. Akan tetapi, mereka memasaknya dengan bumbu rahasia yang tak kalah enak dengan olahan bebek kremes daerah lainnya.

RESEP BEBEK KREMES

Bahan-bahan:
Gambar BEBEK_KREMES
  • ½ kg bebek
  • 2 sdm air perasan jeruk nipis
  • Secukupnya minyak goreng
  • 600 ml air
Bumbu yang dihaluskan:
  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 4 cm jahe
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 cm kunyit, bakar
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdm garam
  • ½ sdt jintan
  • ¼ sdt gula pasir
  • ¼ sdt merica
Bahan Kremes:
  • 300 ml air
  • 150 gram tepung beras
  • 50 gram tepung sagu
  • 2 butir kuning telur
  • ½ sendok teh garam
Bahan Sambal:
  • 200 ml santan (dari ¼ kelapa)
  • 15 buah cabai rawit hijau, iris kasar
  • 5 butir bawang merah
  • 5 cm kunyit, bakar
  • 3 siung bawang putih
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh gula pasir
  • Secukupnya minyak goreng kelapa
Pelengkap:
  • 100 gram mentimun
  • 100 gram selada air
  • Secukupnya nasi putih
Cara Membuat Bebek Kremes:
  1. Bersihkan daging bebek, potong-potong lalu lumuri dengan air perasan jerik nipis. Biarkan selama 30 menit. Sisihkan.
  2. Panaskan air dalam dandang, masukkan bumbu halus dan daging bebek. Masak sampai daging benar-benar empuk dan matang. Angkat dan dinginkan.
  3. Campurkan seluruh bahan kremes, aduk rata. Guling-guling daging bebek dalam adonan kremes. Goreng sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan. Tiriskan
Cara Membuat Sambal:
  1. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai rawit dan kunyit sampai harum.
  2. Tuang santan, aduk merata. Tambahkan gula dan garam. Aduk lagi sampai tercampur rata.
  3. Masak sambil diaduk-aduk sampai kental dan berminyak
Sajikan Bebek kremes beserta mentimun, selada air, nasi putih dan tentunya sambal kuning. (Sumber)

RESEP TERKAIT:
  1. Cara Membuat Kue Lupis Khas Jawa tengah
  2. Resep Ciwel Khas Kebumen
  3. Resep Bebek Kremes + Sambal Khas Kebumen
  4. Resep Sate Ambal Khas Kebumen
  5. Resep Soto Petanahan - Khas Kabupaten Kebumen
  6. Resep Membuat Lanting Khas Kebumen
  7. Resep Tahu Telur Khas Jawa Tengah
  8. Resep Tahu Pong Khas Jawa Tengah
  9. Resep Es Dawet Ireng Khas Butuh, Purworejo
  10. Resep Cara Membuat Kue Cenil

0 Response to "BEBEK KREMES Khas kebumen "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel